Sudah Mulai Dijual, Ini Harga dan Cara Membeli Tiket GIIAS 2023 Jakarta
Gelaran pameran otomotif terbesar Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 telah dibuka dan tiketnya sudah mulai dijual, nih, Sahabat Daihatsu!
GIIAS 2023 menawarkan kesempatan bagi para pengunjung untuk melihat berbagai kendaraan dari 49 merek yang berpartisipasi.
Termasuk Daihatsu juga akan hadir di GIIAS Jakarta 2023 yang berlokasi di ICE BSD Hall 8D. Pameran ini akan berlangsung pada tanggal 11-20 Agustus 2023 mendatang.
Bagi Sahabat Daihatsu yang penasaran dengan GIIAS 2023 dan informasi menarik lainnya di booth Daihatsu, pastikan Anda mempersiapkan tiketnya dari sekarang.
Berikut adalah informasi cara membeli dan harga tiket GIIAS 2023 Jakarta untuk Sahabat Daihatsu.
Baca juga: 7 Fakta GIIAS 2023, Cari Tahu Sebelum Datang!
Cara Beli Tiket GIIAS Jakarta 2023
Gaikindo telah menyediakan beberapa cara untuk membeli tiket GIIAS 2023 yang sudah sangat ditunggu-tunggu oleh para pecinta otomotif.
Hingga saat ini GIIAS baru menginformasikan pembelian tiket untuk GIIAS Jakarta yang akan dilaksanakan di ICe BSD, Tangerang pada tanggal 11-20 Agustus.
Terdapat dua cara untuk membeli tiket GIIAS 2023 yaitu secara online dan offline.
Sahabat Daihatsu dapat membeli tiket GIIAS 2023 secara online melalui platform Auto360. Caranya cukup mudah, Anda hanya perlu mengunduh aplikasi Auto360 di smartphone melalui Play Store dan Appstore.
Setelah berhasil masuk ke aplikasi Anda bisa langsung mengikuti panduan pembelian tiket yang tertera dalam informasi aplikasi.
Cara selanjutnya adalah dengan membeli tiket GIIAS 2023 secara offline atau On The Spot (OTS).
Anda bisa mendatangi Loket tiket GIIAS 2023 di ICE BSD Tangerang. Namun, biasanya harga tiket on the spot ini akan lebih mahal daripada membeli tiket secara online.
Di loket ICE BSD Anda juga diperbolehkan untuk membeli tiket secara tunai maupun nontunai.
Baca juga: Sporty dan Berkelas! Ini Kelebihan Tipe Tertinggi Daihatsu Rocky
Harga Tiket GIIAS Jakarta
Penyelenggara GIIAS 2023 menawarkan berbagai harga tiket yang berbeda.
Tiket kategori VIP dijual secara online dengan harga Rp 200 ribu untuk acara pembukaan pada tanggal 10 Agustus 2023. Sementara itu, tiket VIP on the spot dihargai Rp 250 ribu.
Tiket open for public yang tersedia selama acara berlangsung pada tanggal 11-20 Agustus 2023 memiliki harga mulai dari Rp 50 ribu.
Selain itu, ada tiket khusus untuk Hari Kemerdekaan yang dijual hanya untuk akses pada tanggal 17 Agustus 2023 pukul 10.00—21.00 WIB.
Baca juga: Makin Canggih, Ini 8 Fitur Baru di Daihatsu New Terios
Tiket VIP
Khusus pembukaan GIIAS yang dilaksanakan pada tanggal 10 Agustus pukul 15.00-21.00 WIB, GIIAS juga memberikan slot tiket VIP bagi Sahabat Daihatsu yang berminat untuk datang.
Tiket VIP ini dijual dengan harga Rp 200.000 jika membeli di aplikasi Auto360. Sedangkan jika Anda membeli tiket VIP ini secara offline atau on the spot akan dikenakan tarif Rp 250.000.
Tiket Public Weekdays
Selanjutnya untuk tiket yang akan dijual secara publik akan dimulai pada Hari Jumat 11 Agustus hingga Minggu 20 Agustus 2023.
Pameran GIIAS Jakarta akan berlangsung mulai pukul 11.00-21.00 WIB.
Untuk pembelian tiket juga dapat dilakukan secara online melalui aplikasi Auto360 dengan harga Rp 50.000 dan secara offline di loket ICE BSD dengan harga Rp 70.000.
BACA JUGA: Mau Usaha? Ini Rekomendasi Mobil Angkut Terbaik Untuk Kegiatan Niaga
Tiket Public Weekends atau Hari Libur Nasional
Jangan khawatir, GIIAS Jakarta 2023 akan tetap hadir saat weekend dan hari libur nasional, loh, Sahabat Daihatsu.
Untuk jam operasional GIIAS 2023 saat hari libur dimulai dari pukul 10.00-21.00 WIB.
Pembeli tiket secara online akan dikenakan tarif Rp 100.000 sementara pembelian secara offline akan dikenakan tarif Rp 120.000.
Tiket Spesial 17-an
Ternyata ada promo menarik, nih, khusus Sahabat Daihatsu yang akan menghadiri GIIAS pada tanggal 17 Agustus.
Harga tiket GIIAS Jakarta 2023 untuk hari spesial ini akan dibanderol Rp 78.000 untuk pembelian tiket secara online dan Rp 120.000 untuk pembelian tiket secara offline.
Wah, Sahabat Daihatsu semakin gak sabar nih pastinya untuk datang ke GIIAS 2023. Pastikan Sahabat Daihatsu mengunjungi booth Astra Daihatsu di Hall 8D ICE BSD Tangerang untuk mendapatkan informasi promo lengkap. Sampai ketemu di GIIAS 2023, ya, Sahabat Daihatsu!
Baca juga: Ramah Untuk Keluarga, Berikut Kelebihan Daihatsu Sigra
Pastikan Anda tidak melewatkan servis rutin mobil di bengkel resmi Daihatsu. Kini Anda dapat melakukan booking service melalui aplikasi DaihatsuKu. Kunjungi kami melalui website Astra Daihatsu untuk mendapatkan informasi promo, berita otomotif terkini, hingga informasi layanan servis terpercaya.