Bagaimana Sistem Starter Mobil? Simak Fungsi dan Komponennya
Sistem starter mobil adalah salah satu komponen paling krusial dalam dunia otomotif yang seringkali diabaikan.
Meskipun tersembunyi di bawah kap mesin yang kokoh, sistem starter adalah pemicu utama yang membangunkan kekuatan mesin kendaraan.
Tanpa sistem starter yang efisien, tidak akan ada mesin yang berputar, tidak ada kendaraan yang bergerak.
Yuk simak informasinya melalui artikel berikut!
Baca juga: Tips Agar Ban Tubeless Mobil Jadi Lebih Awet
Apa Itu Sistem Starter Mobil
Sistem starter mobil adalah komponen utama dalam kendaraan yang digunakan untuk menghidupkan mesin.
Fungsi utama sistem starter adalah menggerakkan mesin pembakaran internal kendaraan untuk pertama kalinya saat Anda ingin menghidupkan mobil.
Ini dilakukan dengan menghubungkan starter motor ke mesin dan menggerakkan gigi starter yang terhubung ke roda gigi mesin. Ketika gigi starter menggerakkan mesin dengan cepat, ini memicu proses pembakaran pertama yang diperlukan untuk menghidupkan mesin.
Komponen Sistem Starter
Komponen utama dalam sistem starter adalah bagian-bagian penting yang bekerjasama untuk memungkinkan mesin kendaraan dihidupkan dan berjalan. Dalam membantu fungsi sistem starter dalam menghidupkan mesin kendaraan, berbagai komponen ini saling terhubung. Di bawah ini adalah beberapa komponen utama dalam sistem starter yang perlu dipahami:
Baca juga: Daftar Tekanan Angin Pada Ban Mobil Daihatsu
Battery atau aki
Aki adalah sumber arus listrik dalam sistem starter yang menyediakan daya dan mengalirkannya ke seluruh komponen sistem starter kendaraan. Arus listrik ini akan diubah menjadi tenaga putar oleh starter kendaraan untuk memutar mesin.
Saklar starter
Saklar starter memiliki peran penting dalam mengalirkan arus listrik ke seluruh komponen sistem starter. Fungsinya adalah menghantarkan arus listrik yang kuat yang dibutuhkan untuk memutar mesin kendaraan.
Relay starter
Relay starter terdiri dari dua bagian, yaitu sekring (fuse) dan relay itu sendiri. Sekring berfungsi untuk mengontrol arus yang mengalir dalam kabel sehingga mencegah risiko panas berlebihan atau terbakar. Sementara itu, relay berperan sebagai penghubung antara saklar kontak mesin (ignition switch) dan starter, meningkatkan keamanan dan daya tahan sistem.
Motor starter
Motor starter memiliki tugas mengubah energi listrik yang diberikan menjadi momen putar pada mesin. Motor starter akan memutar roda gigi pada flywheel, memungkinkan mesin untuk melakukan kompresi, menghidupkan, dan berputar.
Ignition switch atau saklar kontak
Saklar kontak atau ignition switch berfungsi sebagai perantara untuk menghubungkan atau memutuskan aliran arus dan tegangan dari baterai ke motor starter.
Untuk memastikan kinerja sistem starter yang optimal, penting untuk memeriksa semua komponen ini dan memastikan bahwa semuanya berada dalam kondisi baik. Sebab, jika ada satu komponen yang bermasalah, hal tersebut dapat mengganggu keseluruhan kinerja sistem starter.
Baca juga: Cara Jumper Aki Mobil untuk Mengatasi Aki Mobil yang Mati
Cara Kerja Sistem Starter
Untuk menjalankan fungsinya dalam menghidupkan atau mematikan mesin kendaraan, sistem starter bekerja dengan cara yang cukup sederhana. Berikut adalah penjelasan tentang bagaimana sistem starter beroperasi setelah memahami konsep dasarnya:
Ketika ignition switch atau kunci kontak diputar ke posisi start, arus listrik dari baterai mengalir melalui fuse dan relay ke terminal S pada starter kendaraan.
Arus listrik pada terminal S mengaktifkan magnetic switch menjadi posisi ON, yang memungkinkan arus listrik besar dari baterai mengalir melalui kabel besar menuju terminal B.
Pada saat yang sama, magnetic switch mendorong roda gigi pada motor starter agar terhubung dengan roda gigi di mesin atau flywheel.
Arus listrik dari terminal B mengalir ke terminal M, memicu komponen dalam motor starter untuk berputar dan sekaligus memutar roda gigi yang terhubung dengan mesin, mengakibatkan berputarnya mesin mobil.
Cara kerja sistem starter kendaraan memiliki dampak signifikan pada komponen kelistrikan dalam mesin. Oleh karena itu, perawatan rutin terhadap sistem kelistrikan dan starter mobil sangat penting untuk memastikan bahwa semua komponen tersebut berfungsi dengan baik, sehingga sistem starter kendaraan dapat bekerja secara optimal.
Itulah informasi seputar sistem starter mobil untuk Sahabat Daihatsu pahami. Tetap berkendara dengan aman dan nyaman, yaa, Sahabat Daihatsu!
Baca juga: Berikut 4 Tips Ganti Oli Untuk Kesehatan Mobil Anda!
Pastikan Anda mendapatkan tawaran berbagai promo menarik untuk berbagai layanan di aplikasi DaihatsuKu untuk promo-promo berbagai seperti diskon suku cadang, layanan perawatan berkala dengan harga khusus, paket perawatan lengkap, atau penawaran khusus untuk layanan perbaikan. Silakan kunjungi kami melalui website Astra Daihatsu untuk mendapatkan informasi lebih lanjut seputar kesehatan mesin mobil dan aturan lalu lintas terbaru.